Surat Pernyataan Pengunduran Diri Kerja

Surat Pernyataan Pengunduran Diri Kerja


 

 

Bekerja dalam suatu perusahaan terkadang memberikan rasa jenuh dan bosan pada saat menjalankan tugas. Namun hal ini rasanya lumrah, karena bisa jadi karywan yang ingin berhenti bekerja tersebut memiliki alasan seperti tidak nyaman atau beban kerja terlalu berat, dan bahkan tidak adanya promosi jabatan dalam jangka yang lama sehingga karyawan tersebut memutuskan untuk resign atau mengundurkan diri dari pekerjaannya. Untuk berhenti atau keluar dari pekerjaan, tentunya kita juga harus memiliki etika yakni dengan membuat surat pengunduran diri. Hal ini dikarenakan pada saat kita diterima kerja dalam keadaan baik, maka dari itu hendaknya untuk mengundurkan diri pun juga dengan cara yang baik. Sebelum memberikan contoh surat pernyataan, ada baiknya jika kita mengetahui ragam surat pernyataan terlebih dulu.

 

Sebenarnya contoh surat pernyataan bukan hanya pengunduran untuk bekerja saja, namun masih banyak lagi. Beberapa diantarnya adalah surat pernyataan jual beli tanah, surat pernyataan berkelakuan baik, surat penyataan menaati peraturan dan lain sebagainya. Dalam pengertiannya sendiri surat pernyataan ini merupakan surat tertulis yang menerangkan kepada instansi atau lembaga terkait bahawa orang yang bersangkutan pernah atau justru tidak pernah melakukan sesuatu. Makna lainnya adalah kesanggupan pihak terkait atau kelompok dengan bersedia menanggung resiko yang berhubungan dengannya. Sehingga disini jelas bahwa tujuan dibuatnya surat pernyataan adalah untuk memberitahukan atau menyatakan kesanggupan dan juga kesepakatan untuk hal tertentu kepada pihak lain.

 

Namun, yang terpenting untuk membuat contoh surat pernyataan adalah tulisan surat peryataan tersebut. Selain itu isi dan tata bahasa juga harus diperhatikan karena membuat surat penyataan ini masuk katagori surat resmi, walaupun tidak terdapat detail hal, nomor surat, lampiran dan sebagainya. Untuk itu sebagai referensi dan bahan pertimbangan bagi anda yang sedang ingin membuat surat pernyataan untuk mengundurkan diri dari suatu perusahaan dapat melihat langkah dan juga isi surat pernyataan yang kami tulis berikut dibawah ini.

 

__________________________________________________________________________________

 

Semarang, 23 April 2022

 

Kepada Yth,

 

HRD Manager

 

PT Kukrok Asri Lestari

 

Jalan Mawa Merah B 37

 

Indonesia

 

Dengan hormat,

 

Melalui surat ini, saya Citra Dinanti bermaksud untuk mengundurkan diri dari PT Kukrok Asri Lestari sebagai staff kantor terhitung sejak tanggal 2 Mei 2022.

 

Saya mengucapkan terimakasih atas kesempatan yang diberikan kepada saya untuk bekerja di PT Kukrok Asri Lestari. Saya juga memohon maaf kepada seluruh karyawan dan manajemen PT Kukrok Asri Lestari apabila terdapat kesalahan yang telah saya lakukan selama bekerja.

 

Saya berharap selalu, PT Kukrok Asri Lestari dapat terus berkembang dan selalu mendapatkan yang terbaik.

 

Hormat saya,

 

Citra Dinanti

 

__________________________________________________________________________________

 

Mungkin bagi yang sudah terbiasa membuat contoh surat pernyataan ini cukup mudah, namun tidak bagi sebagaian orang. Beberapa orang bisa saja sudah ahli dalam tulis menulis, sehingga mereka tidak akan mengalami kesulitan. Dalam menulis surat pernyataan ini juga penting untuk memperhatikan format surat pernyataan. Misalnya pada bagian paragraf tertentu harus menjorok ke depan, letak tanggal disamping kiri atau kanan dan sebagainya. Hal ini penting guna menunjukkan sikap kesopanan kita dalam membuat surat pernyataan sehingga orang akan menganggap kita orang yang sangat peduli dengan aturan.

 

Bagi anda yang merasa bingung perihal bagaimana membuat surat pernyataan untuk mengundurkan diri dari perusahaan tempat anda bekerja, dapat menjadikan contoh surat pernyataan yang telah ditulis diatas sebagai referensi yang baik dan benar. Anda tinggal mengganti nama, tanggal dan juga nama perusahaan. Selain itu, secara keseluruhan dari contoh surat pernyataan diatas bisa di jadikan contoh karena tidak butuh perubahan yang khusus.

 

Teman-teman yang ingin membuat surat penyataan, demikianlah pembahasan dengan topik contoh surat pernyataan pengunduran diri kerja dari sebuah perusahaan yang bisa kami bagikan. Untuk membuatnya, jangan lupa untuk memperhatikan langkah serta cara yang benar. Anda boleh menjadikan contoh surat diatas sebagai referensi untuk membuat pernyataan. Semoga uraian yang kami berikan kali ini mengenai surat pernyataan khususnya dalam rangka mengundurkan diri dari pekerjaan sebuah perusahaan bisa menjadikan manfaat untuk anda sekalian.

LihatTutupKomentar